Thursday, November 20, 2014
Kenapa Nyamuk Berdengung di Telinga?
Kalian tahu kan tentang suatu makhluk yang suka mengganggu tidur itu? Namanya nyamuk. Punya sayap dan tubuh yang kecil tapi berisiknya minta ampun. Soalnya dia sukanya berdengung dekat telinga sih. Kok nyamuk gangguin banget sih? Ini sebabnya
Sebenarnya, nyamuk yang berdengung itu berasal dari nyamuk jantan. Nyamuk jantan berdengung untuk menunjukkan kejantanannya. Suara dengung itu dihasilkan dari kepak sayapnya yang punya kecepatan berbeda tiap detik. Frekuensi suara sayap nyamuk jantan berkisar dari 550-650 Hz sedangkan nyamuk betina kisaran 350-450 Hz (atau kepakan sayap per detik).
Biasanya nyamuk tersebut berdengung secara berpasangan. Melalui dengungan itu, ada keharmonisan di antara keduanya agar saling mencocokkan. Peneliti memperkirakan, dengungan nyamuk jantan ini digunakan nyamuk betina untuk menguji tingkat kebugaran nyamuk jantan sebelum kawin.
"Nyamuk betina menggunakan harmoni dengung untuk mencari pasangan yang cocok. Jika si pejantan terlalu lambat atau tidak cocok dengannya, maka si betina akan terbang menjauh," ujar Ronald Hoy, pemimpin studi dari Cornell University, seperti dilansir dari Livescience, Sabtu (25/9/2010).
Lantas mengapa harus berdengung di dekat kepala? Hal ini dikarenakan dari sisi nyamuk betinanya. Nyamuk jantan tidak mau menyantap darah untuk anak-anaknya, tapi di sisi lain nyamuk betina melakukannya. Karena hal itu penting bagi kelahiran bayi-bayinya yang memerlukan panas tubuh, kelembaban, dan karbon dioksida. Karbon dioksida itu sendiri banyak terdapat di sekitar kepala kita. Karenanya mereka sibuk berkeliling di sekitar kepala kita dan mengganggu pendengaran yang terletak di bagian kepala.
Labels:
tanya kenapa
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment